UNZAH Genggong Kembali Utus 20 Mahasiswa Tadris IPS Magang di Wilayah Kab.Probolinggo

Dipublikasikan

UNZAN GENGGONG– Prodi Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Universitas Islam Zainul Hasan (UNZAH) Genggong memberangkatkan 20 Mahasiswa untuk melaksanakan program magang/internship ke beberapa sekolah di wilayah Probolinggo Rabu 10 Mei 2023.

Rektor UNZAH Dr. Abdul Aziz Wahab, BA., M.Ag., berharap melalui program magang ini kita dapat memperlihatkan kepada seluruh lapisan masyarakat bahwa kita memiliki mahasiswa yang bertalenta dan etos kerja yang tinggi.

Beliaupun berpesan agar para mahasiswa peserta magang senantiasa menjaga nama baik diri sendiri dan almamater.

“Bahwa ketika adik-adik mahasiswa ada di wilayah orang, di pundak adik-adik mahasiswa bukan pribadi kalian masing-masing tetapi membawa nama baik UNZAH,” ujar Doktor Aziz dalam pesannya.

Tidak hanya itu, Doktor Aziz juga menganjurkan kepada para mahasiswanya untuk mempelajari teknologi dan inovasi-inovasi terbaru yang ada, sehingga bisa mengembangkan inovasi tersebut ketika sudah terjun dimasyarakat nantinya.

“Anda pelajari teknologi terbaru, inovasi-inovasi terbaru, untuk disampaikan ke pada teman-teman di sini. Banyak hal-hal kecil yang inovatif dan bisa dikembangkan serta bermanfaat ditangah masyarakat,” jelas Doktor Aziz. (rfq)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


*