Kian Dekat dengan Status Smart University, UNZAH Kembangkan Sistem Siakad Terintegrasi

Dipublikasikan

UNZAH GENGGONG– Sistem Informasi Akademik (SIAKAD) Universitas Islam Zainul Hasan (UNZAH) Genggong berjalan dengan baik dan lancar.

Hal itu berdasarkan laporan Wakil Rektor I Dr. Muhammad Hifdil Islam, M.Pd., kepada Rektor UNZAH Dr. Abdul Aziz Wahab, M.Ag., diruang kerjanya.

Dr. Muhammad Hifdil Islam, M.Pd., dalam laporannya menyampaikan. SIAKAD sudah menjadi aplikasi wajib bagi perguruan tinggi saat ini.

Perguruan tinggi dengan kegiatan akademik yang begitu komplek tentu membutuhkan sistem yang dapat membantu memudahkan manajemen dan civitas kampus dalam mengelolanya.

“SIAKAD yang berjalan dengan lancar di UNZAH ini untuk memberikan kemudahan kepada pengguna dalam kegiatan administrasi akademik kampus secara online,” ujarnya.

Lebih lanjut beliau menegaskan. Semua kegiatan administrasi akademik di UNZAH seperti proses Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB), pembuatan jadwal kuliah, pengisian Kartu Rencana Studi (KRS), pengisian nilai, perwalian, pengelolaan data dosen, data mahasiswa bisa dilihat secara online.

“Seperti yang kami laporkan ke Rektor hasil rekapan Rancangan Pembelajaran Semester (RPS) sebanyak 512 dari 19 Program Jurusan 5 Fakultas,” ungkapnya.

Sistem ini juga dapat berfungsi sebagai pendukung untuk analisis data dalam menentukan keputusan Kampus.

Dr. Abdul Aziz Wahab, M.Ag., mengatakan. Sistem Informasi Akademik secara khusus dirancang untuk memenuhi kebutuhan Perguruan Tinggi yang menginginkan layanan pendidikan yang terkomputerisasi untuk meningkatkan kinerja, kualitas layanan, daya saing serta kualitas SDM yang dihasilkannya.

Pengembangan Sistem Informasi Akademik dilakukan secara kontinu dan intensif, mengikuti perkembangan teknologi dan kebutuhan mendasar perguruan tinggi, sehingga kemampuan Sistem Informasi Akademik akan terus meningkat.

“Dalam Siakad ini ada empat komponen yang saling terkaid satu sama lain, siakad admin, siakad akademik, siakad dosen dan siakad mahasiswa, saya berharap keempat hal ini harus dikerjakan dengan kebersamaan,” ujar Rektor UNZAH tersebut. (*)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


*