UNZAH Raih 3 Medali di Kejurnas Pencak Silat Banyuwangi Championship 2022

Dipublikasikan

UNZAH GENGGONG– Tiga Mahasiswa Universitas Islam Zainul Hasan (UNZAH) Genggong berhasil meraih juara 1 dan 3 Pencak Silat kelas B dewasa dalam Event Banyuwangi Championship Pencak Silat yang diselenggarakan di GOR Tawangalun, Kabupaten Banyuwangi. Selasa tanggal 22 Maret kemarin.

Mereka adalah Ahmad Asadillah juara 1, Alfian Hidayatullah juara 3 dan Deni Andika Nur Pratama juara 3, mereka berhasil mengalahkan 1000 (Seribu) Atlet dari 100 (Seratus) kontingen.

Rektor UNZAH Dr. Abd Aziz, M.Ag., mengaku bangga dengan adanya prestasi yang didapat mahasiswanya tersebut.

“Ini adalah event besar yang patut kita apresiasi,” ungkapnya sambil bersyukur.

Pembina Perguruan Pencak Silat UNZAH Rifa’i, M.Pd., mengatakan Timnya akan terus bersemangat untuk mengikuti event-event besar berikutnya.

“Terimakasih, kampus ini sudah memfasilitasi kita dalam berlatih. Hal Ini penting, karena bisa mewakili UNZAH dan mengharumkannya,” tuturnya

Nur Kholis selaku Official Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pagar Nusa UNZAH, dalam wawancara singkat mengatakan, untuk meraih sukses seperti yang telah diraih timnya sekarang ini tidaklah mudah dan instan.

Nur Kholis telah aktif melatih pencak silat sejak lama. Official itu memiliki motto yang menjadi penyemangat dan memotivasinya. “Semangat, pantang menyerah, dan ingin membanggakan UNZAH dan orang tua” ujarnya saat di hubungi Via WhatsApp. (rfq)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


*